WhatsApp Business API merupakan cara baru belanja online yang menghubungkan konsumen dengan pelaku bisnis. Metode ini juga dikenal dengan chat commerce, yakni aktivitas transaksi produk lewat percakapan. Cara ini bisa menjadi pengalaman baru bagi para konsumen. Sehingga menimbulkan rasa ketagihan untuk terus menggunakannya.
WhatsApp yang biasanya hanya dijadikan alat komunikasi pengganti SMS, kini sudah berubah menjadi lebih komplit. Siapa yang menyangka aplikasi mengirim pesan sehari-hari ini bisa menjadi medium belanja online. Lalu, apa saja benefit yang didapatkan dari chat commerce WhatsApp Business API? Berikut 5 benefit yang bisa kamu dapatkan.
Baca juga: SIRCLO Store, Solusi Yang Dapat Bantu Tingkatkan Penjualan
Komunikasi Dua Arah yang Nyaman
WhatsApp sebagai aplikasi obrolan sehari-hari memungkinkan pelaku usaha untuk bisa terlibat percakapan dengan konsumen. Konsumen bisa langsung berinteraksi untuk melakukan aktivitas belanja dengan komunikasi yang nyaman berkat adanya sistem chatbot atau live admin.
Chatbot merupakan sebuah template yang dijalankan Artificial Intelligence untuk menjawab pertanyaan yang ditanyakan oleh para konsumen. Terutama pertanyaan yang sifatnya sudah sering ditanyakan. Sehingga bisa mempermudah kinerja admin. Namun untuk beberapa hal, admin akan langsung menjawab dan menghadirkan interaksi yang lebih intim dengan konsumen.
Layanan Konsumen Lebih Baik
Konsumen akan senang jika transaksi berlangsung cepat dan tidak perlu melakukan tahapan yang rumit. Apalagi jika sampai konsumen menjadi banyak mendapatkan tumpukan email. Hal tersebut tentu akan mengganggu kenyamanan belanja. Bukannya mendapatkan pandangan baik, hal tersebut justru bisa menimbulkan rasa kapok untuk tak melakukannya lagi.
Dengan WhatsApp Business, konsumen akan mendapatkan layanan yang lebih baik dengan satu aplikasi untuk semua tahap transaksi. Transaksi ini dimulai dari tahap memilih produk dengan admin atau chatbot sampai menyelesaikan transaksi dengan memilih metode pembayaran. Metode pembayaran pun kini lebih mudah, bisa dilakukan dengan m banking atau dompet digital. Â
Percakapan Terverifikasi Toko
Setiap toko yang menggunakan chat commerce melalui aplikasi ini diharuskan untuk mendaftar dan menjelaskan secara rinci mengenai toko yang didaftarkan. Nomor kontak, URL situs web, lokasi toko, detail promosi, dan lainnya bisa dimasukkan di profil toko. Saat informasi jelas, konsumen pun akan lebih percaya dan proses belanja lewat percakapan ini bisa berjalan lebih cepat.
Ditambah, metode belanja ini akan lebih memudahkan konsumen berkat adanya dukungan visual berupa foto, video, dan dokumen. Visual bisa menambah kesan daya tarik untuk memperjelas bentuk produk yang ditampilkan. Bagi konsumen, adanya rincian produk dalam bentuk visual bisa mempermudah untuk melakukan proses pemilihan produk yang akan dibeli.
Memulai Lebih Banyak Percakapan
Seperti yang disebutkan di atas, WhatsApp Business bisa menggunakan beberapa cara untuk membalas konsumen. Untuk itu, percakapan akan berlangsung lebih banyak dari metode belanja lainnya. Jangan bingung, justru ini merupakan keunggulan utama karena konsumen bisa merasakan pengalaman baru dengan belanja layaknya mengobrol dengan teman.
Benefit ini didukung oleh WhatsApp yang menerapkan kebijakan mengharuskan pengguna bisnis untuk menanggapi pesan konsumen yang masuk dalam waktu 24 jam menggunakan pesan non-template. Serta memastikan konsumen untuk tidak menerima komunikasi yang berisi spam atau hal-hal yang tidak relevan dari obrolan.
Baca juga: Apa Perbedaan Social Commerce Dan Chat Commerce
Keamanan Terjamin
Hal yang paling penting di dunia digital sekarang adalah keamanan. Banyak kasus terjadi mengenai keamanan suatu aplikasi yang menimbulkan kebocoran data pribadi. Keamanan menjadi elemen nomor wahid bagi para konsumen. Sehingga elemen ini harus dijaga secara maksimal agar mereka bisa belanja dengan tenang tanpa memikirkan faktor keamanan.
Keamanan metode belanja ini dijamin oleh WhatsApp dengan fitur keamanan, seperti enkripsi ujung ke ujung dan otentikasi dua faktor untuk menjaga konsumen dan bisnis tetap aman. Lebih awal dari semuanya, WhatsApp Business juga memverifikasi akun bisnis saat proses pendaftaran. Jadi, belanja mudah dan cepat lewat aplikasi ini sudah terjamin keamanannya.
SIRCLO saat ini sedang bekerjasama dengan WhatsApp mengajak para pelaku bisnis seperti kamu untuk berkembang dengan mengikuti kelas mentoring #PastiPrioritas. Untuk informasi mengenai mentoring bisa kamu klik banner di bawah ini.
Related posts:
Manfaat kewirausahaan sangat banyak dan perlu untuk kamu ketahui sebelum menjalankannya. Kewirausaha...
Cara membuat barcode produk perlu kamu ketahui jika bisnismu memproduksi produk fisik yang akan disa...
Apa saja manfaat iklan online? Sebenarnya ada banyak, tetapi yang paling signifikan adalah iklan onl...