Saat berbisnis, kamu pasti ingin mendapatkan keuntungan sebanyak mungkin. Oleh sebab itu, yuk cari tahu bagaimana cara jualan yang laris.
Mulai dari jenis produk yang laris untuk dijual hingga strategi yang perlu diterapkan sehingga kamu menjadi pebisnis sukses.
Meski bisnis membutuhkan proses yang tidak instan, tetapi kamu bisa menjalaninya lebih mudah dengan beberapa tips jualan yang laris berikut ini.
Cara Jualan yang Laris
Foto: SIRCLO Photo Stock
Ini dia strategi agar jualan kamu laris. Yuk, terapkan sekarang juga!
1. Pahami Kebutuhan Pelanggan
Cara pertama agar jualan kamu laris, ialah dengan memahami kebutuhan pelanggan.
Coba cari apa produk yang dibutuhkan pelanggan. Caranya, dengan mencari tahu permasalahan apa yang sedang mereka hadapi kemudian buatlah solusinya.
Dengan begitu, kamu berpotensi mendapatkan keuntungan yang besar. Karena mengutamakan kebutuhan pelanggan adalah faktor kesuksesan bisnis.
Jadi, jangan hanya terpaku pada spesifikasi produkmu. Pastikan produk tersebut banyak dicari orang sehingga banyak juga yang akan membelinya.
Baca Juga:Â 7 Cara Memulai Bisnis Online, Harus Mulai Dari Mana?
2. Tentukan Target Pasar
Setelah menemukan produk yang dibutuhkan untuk pelanggan, jangan buru-buru untuk memasarkannya.
Kamu juga perlu memahami siapa calon pelanggan atau orang yang menjadi target pasar kamu. Dengan begitu, kamu akan lebih mudah untuk memasarkan produk.
Mengetahui target pasar juga bisa membantumu dalam menentukan harga jual produk yang sesuai.
Dalam menentukan target pasar, kamu bisa melakukan riset kecil. Misalnya, dengan melihat umur, jenis kelamin, hingga rata-rata pendapatannya.
3. Tonjolkan Keunggulan Produk yang Ditawarkan
Agar jualan kamu laris dibeli banyak orang, usahakan untuk memiliki kelebihan dibanding kompetitor.
Jadi, meskipun kamu menjual produk yang sama dengan pesaing, peluang kamu untuk sukses tetap lebih besar.
Berikan informasi yang jelas tentang deskripsi produk, jenis produk, hingga harga jual produkmu. Beri tahu pelanggan mengapa produk kamu lebih baik dibanding kompetitor.
Semakin unggul produkmu, akan semakin banyak pula orang yang tertarik untuk membelinya.
Baca Juga:Â 9 Ide Kemasan yang Ramah Lingkungan untuk Produk Bisnis Onlinemu
4. Harga Produk yang Masuk Akal
Meski kamu ingin mendapatkan keuntungan sebanyak mungkin, tetapi usahakan untuk tetap menentukan harga jual produk yang masuk akal.
Jangan terlalu mahal atau bahkan terlalu murah yang bisa buat kamu rugi. Jadi, sesuaikanlah dengan targer pasar yang akan menjadi calon pelangganmu.
5. Strategi Marketing yang Efektif
Strategi marketing sangat dibutuhkan dalam memasarkan suatu produk. Oleh karena itu, kamu harus pintar memilih strategi marketing manakah yang sesuai dan efektif untuk bisnismu.
Untuk melakukannya, kamu bisa mengoptimalkan cara promosi sesuai dengan produk yang dijual.
Gunakan media promosi yang terdiri dari target pasar kamu sehingga kemungkinkan produk terjual bisa lebih tinggi.
Selain itu, coba sentuh sisi emosi pelanggan. Cara pemasaran yang mengandalkan sisi psikologi ini juga dapat efektif dalam menarik pelanggan, lho.
Baca Juga:Â 7 Cara Membuat Konten Menarik untuk Bisnis Online
6. Manfaatkan Media Sosial
Di era digital seperti saat ini, media sosial menjadi tempat yang tepat untuk para pengusaha dalam memasarkan produknya.
Jadi, kamu jangan sampai ketinggalan zaman dan manfaatkanlah teknologi ini semaksimal mungkin, ya. Coba gunakan Instagram, Facebook, Twitter, atau WhatsApp untuk menjual produkmu.
Namun, pastikan media sosial yang digunakan memiliki target pasar sesuai dengan bisnismu.
Jika kamu mempunyai massa yang sesuai dengan target pemasaranmu, produk yang dipasarkan pun akan lebih mudah terjual.
Produk yang Laris Dijual
Foto: SIRCLO Photo Stock
Lalu, produk apa saja ya yang laris untuk dijual? Terutama pada saat momen tahun baru 2022? Berikut produk paling laris yang bisa dijadikan peluang bisnis.
- Pakaian Pria dan Wanita
Pakaian merupakan kebutuhan dasar setiap manusia hingga tak heran jika pakaian pria dan wanita termasuk dalam produk jualan paling laris.
Ada banyak jenis pakaian pria dan wanita yang bisa kamu jual. Mulai dari pakaian formal hingga casual.
- Pakaian Muslim
Masih tentang pakaian, pakaian khusus muslim juga termasuk dalam produk yang paling laris dijual, lho.
Pakaian muslim yang dimaksud bisa mencakup pakaian anak-anak hingga pakaian orang dewasa.
Mengingat mayoritas penduduk Indonesia beragama Islam, menjual pakaian muslim pasti akan membuat kamu sukses dalam berbisnis.
Biasanya, penjualan paling laris untuk produk kategori ini adalah saat hari-hari besar atau perayaan Islam, seperti bulan Ramadan, Hari Raya Idul Fitri, dan Hari Raya Idul Adha.
- Produk Kecantikan
Jika kamu sedang mencari ide jualan, mencoba bisnis kecantikan mungkin bisa menjadi salah satu pilihannya.
Mulai dari remaja hingga dewasa, banyak perempuan yang sangat memperhatikan penampilannya sehingga produk kecantikan menjadi peluang bisnis yang menggiurkan.
Kamu pun bisa menjual berbagai produk kecantikan, mulai dari buatan Internasional atau lokal. Namun, pastikan produk kecantikan yang kamu pasarkan sudah teregistrasi BPOM sehingga aman digunakan pelanggan, ya.
- Gadget
Selanjutnya, ada gadget atau barang elektronik yang termasuk dalam produk paling laris untuk dijual.
Mengingat kemajuan zaman dan kecanggihan teknologi yang semakin pesat, banyak orang yang ingin selalu uptodate dengan membeli gadget kekinian.
Terlebih, gadget telah menjadi kebutuhan banyak orang karena selain untuk berkomunikasi, gadget juga digunakan sebagai alat bantu pekerjaan.
- Perlengkapan Bayi
Produk paling laris lainnya yang bisa kamu jadikan peluang untuk berbisnis adalah perlengkapan bayi.
Apalagi, banyak orang tua milenial yang mempercayakan kebutuhan ibu dan anak melalui toko online. Jadi, ini bisa menjadi ide bisnis yang pas untuk kamu.
Berbelanja perlengkapan bayi secara online dinilai lebih mudah dan aman ketika pandemi COVID-19 saat ini.
Oleh sebab itu, kamu mungkin bisa meraup keuntungan besar dengan menjual perlengkapan bayi melalui toko online.
Baca Juga:Â 8 Produk Jualan Online Terlaris di Marketplace, Apa Saja?
Untuk mendukung bisnis, kamu juga bisa membuat website online untuk memasarkan produk. Ini merupakan langkah yang tepat untuk mengembangkan bisnis di era digital.
Apabila kamu kesulitan dalam membuat web jualan online, bisa mencoba untuk menggunakan layanan SIRCLO Store.
Sebagai solusi pembuatan website online, SIRCLO Store hadir sebagai jembatan antara penjual dan pembeli. Fiturnya yang mudah digunakan serta banyaknya template bisa didapatkan. Untuk informasi lengkapnya klik tombol di bawah ini.
Related posts:
Sekarang ini konsumen sudah semakin cerdas dan selektif dalam membeli barang. Bukan sekadar harga sa...
Kamu ingin berbisnis, tetapi belum punya nama brand yang bagus? Yuk, simak tips membuat nama brand...
Ada penelitian yang menunjukkan orang yang menyusun resolusi tahun baru, 10 kali lebih besar kemungk...